top of page

Tentang program

Di Indonesia, 'Nutrisi Esok Hari' adalah program rintisan yang bertujuan memberikan bantuan gratis dan kolaboratif kepada semua institusi yang ingin menerapkan menu sepenuhnya berbasis nabati, setidaknya, sekali seminggu yang terdiri dari polong-polongan, serealia, sayuran dan biji-bijian di ruang makan dan kantin mereka.

Di seluruh dunia, perusahaan, pemerintah, sekolah, universitas, koki, ahli gizi, dan entitas masyarakat sipil bekerja sama untuk menciptakan model makanan baru yang mempromosikan kesehatan dan kesejahteraan manusia serta memastikan masa depan yang lebih baik bagi planet kita.

Pada tahun pertama program ini berjalan di Kolombia, kami berhasil membuat total sembilan institusi berkomitmen untuk mengadopsi program Nutrisi Esok Hari. Ini berpotensi mensubstitusi sekitar 1,1 juta bahan pangan asal hewani dengan bahan nabati lainnya per tahun.

Kami adalah program rintisan yang bertujuan membantu, secara gratis dan kolaboratif, semua institusi yang ingin menerapkan setidaknya satu menu nabati mingguan di ruang makan dan kantin mereka.

Tawaran kami

Kami adalah inisiatif nirlaba, dan sepenuhnya bekerja menarik tanpa biaya.

Tim 'Nutrisi Esok Hari' kami di Indonesia memiliki profesional khusus, ahli gizi, dan koki yang dapat memberi saran kepada institusi Anda tentang informasi, perencanaan, pelatihan, pendampingan, dan dukungan langsung untuk menerapkan perubahan dalam menu Anda.

Tujuan kami adalah membantu institusi publik dan swasta mengurangi penggunaan produk hewani, sehingga menghasilkan menu yang lebih sehat, berkelanjutan, adil dan ekonomis. Kami menjamin bahwa biayanya akan sama atau lebih rendah dari yang sekarang.

Kami mengadakan lokakarya memasak di institusi untuk mengajarkan bagaimana mengembangkan resep baru, dan belajar tentang bahan-bahan lainnya. Kami mendampingi prosesnya, dan melakukan tindak lanjut, untuk mengetahui bagaimana implementasi program yang berlangsung di institusi tersebut, dan bagaimana tanggapan penerima menu baru tersebut.

Para ahli

Tim Nutrisi Esok Hari memiliki ahli gizi, dan koki yang dapat memberi konsultasi profesional kepada institusi dalam perencanaan dan penerapan menu nabati baru yang sehat.

Dr Arie adalah seorang ahli endokrinologi anak. Ia menyelesaikan studinya dengan penelitian tentang pola makan nabati dan perkembangan anak dan selalu mampu melihat melampaui keluhan dan masalah pasiennya.

Dr. Arie Purwana

Dwita, pemilik Uman Vegan Bali, ahli di bidang masakan dan pastry dengan bahan berbasis nabati. Ia memiliki pengetahuan luas tentang resep nabati, terutama mulai dari cita rasa Bali hingga masakan Indonesia dan Barat.

Dwita Pradnya

Rosi, pemilik Herbeev Plant-Based, dikenal karena pengetahuannya tentang gastronomi nabati dengan cita rasa Sumatera dan resepnya yang memanfaatkan bumbu dan rempah Indonesia serta transformasinya dalam resep berbasis nabati.

Rosi Neldasari

Willy adalah Peneliti dan Pengembang Program Lifestyle Medicine di Rumah Sakit Advent Bandung. Ia juga merupakan Edukator Kesehatan Masyarakat dan produser Podcast Sehat Seutuhnya (PSETUHNYA).

Willy Yonas

Rella Johan

Awalnya petani organik di perbukitan di Puncak, Rella Johan kemudian beralih menjadi pemilik bisnis pembuat roti dan makanan. Kini, setelah pindah ke Kulon Progo, ia memadukan dua hobinya, yaitu merawat kebun sayur dan mengolah hasil bumi menjadi makanan dan produk organik yang lezat. Sementara itu ia juga menjalankan Rella’s Kitchen, bisnisnya di Jakarta, yang memenuhi permintaan konsumen pada makanan sehat.

Nuri, chef di Simple Plant Vegan Kitchen, gemar mengeksplorasi bahan pangan nusantara yang mulai dilupakan, selalu memerhatikan kelestarian lingkungan juga konservasi sumber pangan nabati.

Nuri Kustianingrum

Layanan kami

Saran yang benar-benar gratis

Opsi sepenuhnya berbasis nabati setidaknya sehari dalam seminggu

Pelatihan dengan profesional khusus, ahli gizi, dan koki

Biaya yang sama atau lebih rendah dari saat ini

Contoh proposal resep

Kami bekerja merancang resep yang disesuaikan dengan kebutuhan dan kondisi tiap institusi. Kami membuat penilaian situasi dan kelayakan setiap bahan, untuk memberi institusi tawaran yang konsisten, ekonomis, dan dapat diimplementasikan.

Opor sayur

  • Minyak nabati

  • Serai

  • Daun jeruk purut

  • Daun salam

  • Kedelai bertekstur (Proteina)

  • Tempe

  • Tahu

  • Kentang

  • Santan

  • Air

Tahu orak-arik

  • Minyak nabati

  • Bawang bombay

  • Bawang putih

  • Tahu

  • Lemon

  • Garam

  • Lada

  • Tomat (opsional)

Bola brokoli jamur

  • Jamur champignon

  • Brokoli

  • Tahu

  • Tepung sorgum atau singkong

  • Bawang bombay

  • Bawang putih

  • Oregano

  • Garam

  • Lada hitam

Sate jamur

  • Jamur champignon atau tiram

  • Bawang merah

  • Bawang putih

  • Kecap manis

  • Minyak nabati

  • Lada hitam

  • Garam

Formulir kontak

Terima kasih telah mengirimkan kami pesan!

Manfaat bergabung dengan program kami

Dapat menggabungkan hidangan sehat baru dengan kualitas gastronomi tinggi ke sajian rutin di ruang makan atau prasmanan mereka, dan dengan biaya kurang dari atau sama dengan yang sekarang;

Menerima saran cuma-cuma dalam menyiapkan menu nabati, termasuk pelatihan untuk semua staf yang terlibat dalam perencanaan dan persiapan makan;

Mendapatkan materi digital yang dirancang khusus untuk institusi, dapat diunduh dan dicetak. Materi edukasi dan komunikasi, kami sediakan secara gratis, untuk penyebaran informasi tentang makan sehat dan berkelanjutan, serta resep sederhana dan murah untuk dibuat di rumah;

Akan berkontribusi secara signifikan pada pembentukan kebiasaan makan yang sehat dan berkelanjutan di komunitas dan pelanggan dan, secara tidak langsung, di lingkungan mereka.

Institusi mitra

bottom of page